Taati Aturan Pemerintah, Yayasan Kanzul Wafa Elbayan Lakukan Swab Antigen Kepada Guru dan Siswa Secara Random

Taati Aturan Pemerintah, Yayasan Kanzul Wafa Elbayan Lakukan Swab Antigen Kepada Guru dan Siswa Secara Random

Kabupaten Bekasi – Pemerintah Kabupaten Bekasi menggelar Swab Antigen secara random atau acak guna mengantisipasi adanya cluster Pendidikan.

Dengan adanya program pemerintah terkait Swab Antigen Yayasan Kanzul Wafa Elbayan (TK-SD Islam AL-Bayani) melaksanakan SWAB Antigen Secara Random yang dilaksanakan oleh PUSKESMAS Waluya kepada para siswa dan siswi nya.

Dalam hal ini pemerintah Kab.Bekasi bekerjasama dengan Dinas Kesehatan melaui puskesmas-puskesmas yang ada di Kab.Bekasi.

Salah satunya Yayasan Kanzul Wafa Elbayan (TK-SD Islam AL-Bayani) yang disambangi oleh Puskesmas Waluya untuk mengikuti kegiatan SWAB Antigen secara random atau acak di TK-SD Islam AL-Bayani, pada hari selasa (17/11/2021).

Kiyai Romdoni Sugianto Hasan selaku Ketua Yayasan Kanzul Wafa Elbayan mengaku siap menaati setiap aturan pemerintah dan hari TK-SD Islam AL-Bayani telah melaksanakan SWAB Antigen Random yang diadakan oleh Puskesmas Waluya.

“ Kami siap menaati aturan Pemerintah, hari ini Alhamdulillah telah melaksanakan SWAB Antigen Acak yang diadakan oleh Puskesmas Waluya. Guru & Siswa walaupun tegang dalam proses Swabnya tetapi berjaln dengan lancar,” ujar Kiyai Doni.

Siti Nurafifah selaku penanggung jawab pelaksanaan SWAB Antigen Random TK-SD Islam AL-Bayani mengutarakan bahwa sebagai individu yang ruang lingkup pekerjaanya di dunia Pendidikan sudah seharusnya menaati aturan pemerintah dan berharap dengan adanya Swab Antigen random ini Covid19 musnah agar tidak ada lagi rasa takut yang menghantui.

“Sebagai individu yang ruang lingkup pekerjaannya di dunia pendidikan sudah seharusnya kita mengikuti aturan pemerintah, dengan adanya kegiatan swab antigen secara random bagi siswa dan guru di SD Islam Al Bayani bekerja sama dengan tim kesehatan puskesmas Waluya kemaren, kami berharap semoga Allah senantiasa memberikan putra putri peserta didik kami kesehatan, keberkahan ilmu dan tentunya akhlak yang baik.. semoga Allah segera musnahkan wabah covid 19 ini dari negeri tercinta khususnya ruang lingkup lingkungan belajar SD Islam Al Bayani, sehingga KBM pun kegiatan ekstra-ekstra lainnya bisa kami laksanakan tanpa rasa takut dan was-was,” Ucapnya Bu Afifah.

Bu Citra selaku nakes Puskesma Waluya mengapresiasi Guru & Siswa TK-SD Islam AL-Bayani yang begitu antusias dalam melaksanaan kegiatan SWAB Antigen random ini.

“Alhamdulillah kegiatan SWAB Antigen Random ini begitu antusias di ikuti oleh Guru & Siswa bahkan ketua Yayasanpun Kiyai Romdoni turut ikut di SWAB. Kami selaku nakes sangat mengapresiasi dan menghimbau sekolah yang menjadi sasaran SWAB Antigen random agar tidak usah takut untuk mengikuti SWAB Antigen ini demi kebaikan bersama dan lancarnya KBM Tatap Muka.”ungkapnya.

(AM)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles