Kwarran Pramuka Cikarang Utara Helat Sosialisasi Program Kerja TH 2021 – 2024

Kwarran Pramuka Cikarang Utara Helat Sosialisasi Program Kerja TH 2021 – 2024

GUE JABAR | Kabupaten Bekasi – Kepengurusan Kwartir Ranting Pramuka Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menggelar sosialisasi Program Kerja Masa Bakti 2021 – 2024 dengan seluruh para pembina SD/MI, SMP/MTS serta SMA/SMK/MA.

Helatan program kerja tersebut disambut antusias para tamu undangan yang diadakan di SDIT Insan Kamil Perumahan Graha Asri, Komplek Lavender, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Sabtu, 05/02/2022.

Kegiatan rapat koordinasi dengan seluruh para pembina tersebut dalam rangka Sosialisasi Program Kerja Kwartir Ranting Cikarang Utara Masa Bakti 2021 – 2024 dengan menghadirkan narasumber dari Penerbit Erlangga.

Romdhoni Sugianto Hasan, S. Pd. I selaku Ketua Kwarran Cikarang Utara mengatakan, “Alhamdulillah, saya ucapkan banyak-banyak terimakasih kepada seluruh para kakak pembina yang menghadiri serta pengurus kwarran sehingga acara ini bejalan baik dan lancar”.

Dari keterangannya, Kwarran Cikarang Utara sudah merancang program kerja kedepan di antaranya Bidang Anggota Muda dan Bidang Anggota Dewasa. Rencana tersebut menurutnya dari sosialaisasi hingga gelaran kegiatan akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi mengingat covid-19.

“Kami sudah siapkan rancangan kerja kedepan, insya Allah semua berjalan lancar. Diantaranya ada bidang anggota muda dan bidang anggota dewasa, dimulai dari sosialisasi hingga helatan kegiatan kondisional karena masih covid-19”. Tuturnya.

Sementara Ali Agung sebagai ketua panitia kegiatan bertutur, “Selain kepengurusan Kwarran Cikarang Utara yang baru, sudah cukup lama kita tidak ada kegiatan. Jadi, kami selaku pengurus Kwarran memiliki tanggung jawab untuk itu serta berusaha semaksimal mungkin untuk menggairahkan kembali keparamukaan khususnya di wilayah kami”.

Ia berharap dengan program kerja dan rapat koordinasi tersebut, diharapkan Pramuka khususnya di Cikarang Utara gereget, kembali bergairah dan menggeliat dengan program yang dicanangkannya.

(AM)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles