Kapolsek Cikarang Timur Bubarkan Pelajar Yang Sedang Nongkrong 

Kapolsek Cikarang Timur Bubarkan Pelajar Yang Sedang Nongkrong 

KABUPATEN BEKASI – Kapolsek Cikarang Timur AKP M.Triesno, SH.,MH bubarkan sekelompok pelajar yang kedapatan sedang asik nongkrong di warung usai pulang sekolah, Senin 13/10/2024.

Kapolsek Cikarang Timur mengatakan bahwa dirinya merasa peduli dengan generasi muda atau pelajar tersebut untuk segera pulang ke rumah agar tidak terjadi hal hal yang negatif, terlebih saat ini banyak pelaku tawuran seusia pelajar tersebut.

“Ya ini merupakan bentuk kepedulian kita kepada generasi muda terlebih mereka masih pelajar yang masa depan nya masih jauh dan panjang, saya membubarkan mereka agar segera pulang ke rumah,” Ungkapnya.

Kapolsek juga mengingatkan serta mengimbau kepada seluruh pelajar tersebut agar tidak menjadi pelaku tawuran dan segera pulang sesuai sekolah dan tidak nongkrong dimana pun.

“Ya tadi juga diimbau kepada seluruh pelajar yang kedapatan nongkrong itu, agar segera pulang seusai sekolah dan tidak nongkrong dimana pun dan tidak menjadi pelaku tawuran, karena saat ini banyak terjadi tawuran pelajar sehingga saya saat tadi melihat ada yang nongkrong langsung dibubarkan,” Jelasnya.

Masih Kata Kapolsek,”Tadi juga kedapatan ada beberapa anak yang tidak satu sekolah bahkan ada yang tidak sekolah yang ikut nongkrong saat ditanya dan kita langsung tegur agar tidak memberikan efek negatif kepada yang lainya, karena terlihat mereka nongkrong sambil merokok,” Tambahnya.

Kapolsek juga berharap kepada orang tua agar lebih memperhatikan anak anak nya saat usai sekolah karena jangan sampai menjadi pelaku atau korban tawuran yang saat ini sering terjadi dan kebanyakan usia pelajar atau remaja.

“Saya berharap kepada seluruh orang tua yang memiliki anak sekolah usia remaja bisa lebih memperhatikan anak anak nya terutama diluar jam sekolah, agar tidak menjadi korban ataupun pelaku tawuran yang sangat merugikan nantinya,” Pungkas Kapolsek.

(Erv)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles