Babinkamtibmas Polsek Cikarang Utara Hadiri Peringatan Isra Miraj di Desa Karangbaru
Kabupaten Bekasi – Babinkamtibmas Desa Karangbaru Aipda W. Sarwoko menghadiri acara peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1447 H, yang bertempat di halaman kantor Desa Karangbaru, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi Sabtu, 20/12/2025.
Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Pemerintahan Desa Karangbaru yang dihadiri pula oleh seluruh jajaran Pemdes, Tokoh Masyarakat serta Masyarakat Desa Karangbaru.
Kegiatan tersebut adalah wujud nyata akan kecintaan kepada Rosulnya dengan menyambut atau memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW serta berharap mendapatkan safa’atnya.
Dalam rangka menghadiri peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Bhabinkamtibmas juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kamtibmas guna mendukung keamanan dan ketertiban dan menciptakan situasi yang kondusif.
Ditempat yang Kepala Desa Karangbaru Komarudin Ambarawa HN mengatakan, diharapkan dapat terjalin kemitraan antara anggota Polri dengan masyarakat sehingga masyarakat dapat membantu tugas Polri untuk bersama-sama mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.










