Karang Taruna Cikarang Selatan Gelar Turnamen Sepakbola Antar SSB, Omin Susanto : Turnamen Diikuti SSB Secara Open

Karang Taruna Cikarang Selatan Gelar Turnamen Sepakbola Antar SSB, Omin Susanto : Turnamen Diikuti SSB Secara Open

GUE JABAR | KABUPATEN BEKASI – Pengurus Karang Taruna Kecamatan Cikarang Selatan Gelar turnamen Sepakbola Antar SSB dengan memperebutkan piala ketua Karang Taruna H.Omin Susanto, yang dilaksanakan di Stadion Mini Cibatu.

Ketua Karang Taruna Cikarang Selatan H.Omin Susanto mengatakan bahwa kegiatan ini diikuti oleh SSB baik dari Kabupaten Bekasi dan juga luar Kabupaten Bekasi.

“Kita laksanakan kegiatan turnamen sepakbola ini secara open, peserta nya bukan hanya dari Kabupaten Bekasi saja, ada dari Bekasi Kota, Bogor bahkan ada juga dari Bandung,” Terangnya.

Omin juga mengatakan bahwa untuk peserta sendiri terdiri dari anak usia 8 tahun, 9 tahun, 11 tahun dan 12 tahun yang akan digelar selama 2 hari di Stadion Mini Cibatu.

“Kita laksanakan selama 2 hari yaitu tanggal 29 dan 30 Juli 2023, untuk para peserta sendiri mulai dari usia 8 tahun hingga usia 12 tahun, untuk hari ini di tanggal 29 Juli 2023 kita laksanakan pertandingan usia 8 tahun dan usia 11 tahun, dan besok pada tanggal 30 Juli 2023 akan mempertandingkan anak usia 9 tahun dan 12 tahun,” Ungkapnya.

Masih kata Omin, “Dihari pertama ini untuk para juara sendiri ialah untuk usia Usia 8 tahun Juara 1 MM STAR, Juara 2 Putra Nusantara, Juara 3 Bhayangkara, Juara 3 Sertick Junior, Best player Nauval dari MM STAR, Best kiper El Gathan dari SSB Putra Nusantara, sedangkan untuk Usia 11 tahun, Juara 1 Putra Utama, Juara 2 KSFC CIKARANG, Juara 3 Putra Nusantara, Juara 3 Bhayangkara Best Player Robby dari SSB KSFC dan Best kiper Wira Tanu ismoyo dari SSB Putra Utama,” Terangnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh yang terlibat dalam acara ini baik dari para pengurus Karang Taruna Kecamatan Cikarang Selatan, Aparatur Pemerintahan serta para Sponsorship yang sudah mendukung kegiatan ini,” Pungkas H.Omin Susanto.

Turnamen ini sendiri dihadiri dan dibuka langsung oleh Seluruh pengurus Karang Taruna Kecamatan Cikarang Selatan, dan juga dihadiri oleh Camat Cikarang Selatan H. Muhammad Said, Kepala Desa Cibatu dan aparatur pemerintah lainya.

(Erv)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles