Kepala Desa Pasirsari Berikan Himbauan Kepada Warga Agar Merayakan Malam Tahun Baru di Rumah Saja
Kabupaten Bekasi – Kepala Desa Pasirsari H. Suparta, mengimbau seluruh masyarakat Desa Pasirsari untuk merayakan malam pergantian tahun dengan tetap berada di rumah masing-masing. Imbauan ini disampaikan sebagai bentuk kepedulian pemerintah desa terhadap keamanan, ketertiban, serta kenyamanan masyarakat.
Dalam keterangannya pada Selasa (30/12), H Suparta meminta warga agar tidak melakukan perayaan berlebihan, seperti konvoi kendaraan, pesta kembang api di jalan umum, maupun kegiatan yang berpotensi mengganggu ketertiban dan keselamatan bersama.
“Pergantian tahun sebaiknya dirayakan secara sederhana bersama keluarga di rumah. Kita jaga bersama keamanan lingkungan dan hindari kegiatan yang dapat menimbulkan keramaian serta risiko yang tidak diinginkan,” ujar H Suparta.
Ia menegaskan bahwa perayaan malam tahun baru tidak harus dilakukan dengan berkumpul di luar rumah. Menurutnya, momen tersebut dapat dimaknai sebagai waktu untuk refleksi diri, evaluasi, serta mempererat kebersamaan keluarga.
Selain itu, Suparta juga mengingatkan masyarakat agar tetap menjaga ketertiban umum, tidak menyalakan petasan berlebihan, serta menghindari konsumsi minuman keras yang dapat memicu gangguan keamanan dan ketentraman warga.
“Kami berharap seluruh warga dapat bekerja sama, saling menjaga, dan menghormati sesama. Dengan merayakan tahun baru di rumah, kita turut membantu menciptakan suasana desa yang aman, kondusif, dan damai,” tambahnya.
Pemerintah Desa Pasirsari bersama perangkat desa dan unsur keamanan setempat juga akan melakukan pemantauan lingkungan untuk memastikan situasi tetap aman selama malam pergantian tahun.
Imbauan ini mendapat respons positif dari sebagian warga yang mendukung langkah pemerintah desa dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan bersama. Diharapkan, dengan kesadaran kolektif masyarakat, perayaan malam tahun baru di Desa Pasirsari dapat berlangsung dengan aman dan penuh makna.










