Karang Taruna Cikarang Utara Suport dan Dukung Deklarasi Paguyuban PKL Pasar Cikarang
GUE JABAR | Kabupaten Bekasi – Pedagang Kali Lima (PKL) Pasar Cikarang lakukan deklarasi dengan mengatasnamakan Paguyuban PKL Pasar Cikarang yang dilakukan di halaman Pasar Cikarang, Rabu 26/01/2022.
Ketua Karang Taruna Cikarang Utara Agil Syahrudiana turut hadir dalam acara deklarasi tersebut untuk memberikan dukungan dan mengikuti acara tersebut hingga selesai.
Saat dikonfirmasi awak media Ketua Karang Taruna Cikarang Utara tersebut mengatakan kehadiranya tersebut selain selaku perwakilan kecamatan juga sebagai bentuk kepedulian kepada para pedagang kaku lima pasar cikarang.
“Kita juga orang cikarang dan peduli juga kegiatan yang ada di Cikarang, Saya turut hadir disini untuk mendukung para pedagang dan juga peduli dengan PKL, karena PKL ini juga sangat memberi manfaat kepada masyarakat dimana banyak juga yang memberikan pekerjaan kepada masyarakat di Kabupaten Bekasi ini,” Ucapnya.
“Deklarasi para pedagang ini agar para PKL bisa bersinergi dengan pemerintah, dan juga bisa mendapatkan manfaat dari setiap kebijakan yang dilakukan pemerintah melalui dinas perdagangan,”Tambahnya.
Agil juga menjelaskan bahwa memang Karang Taruna tidak ada hubunganya dan hanya memberikan suport serta mendukung dengan dibentuknya Paguyuban PKL ini.
“Karang Taruna memang tidak ada hubungan kita hanya mendukung dan mensuport serta motivasi kepada para PKL pasar Cikarang ini,” Pungkasnya.
(Redaksi)