Kapolsek Cabangbungin Monitoring Dan Bagikan Sembako Pada Korban Banjir
GJ ll Kabupaten Bekasi - Kapolsek Cabang Bungin Polres Metro Bekasi AKP Sukarman bersama jajaran lakukan giat monitoring dan berikan bantuan bansos kepada warga yang masih terdampak banjir di sejumlah wilayah hukumnya.Kamis (25/02/2021).
Dalam giat kali ini Kapolsek turun langsung memakai perahu menuju rumah warga di Kp. Cangkring Desa Jayalaksana, Kecamatan Cabang Bungin, Kabupaten Bekasi.
Dirinya menerangkan bahwa di Kecamatan Cabang Bungin masih ada sejumlah titik lokasi yang masih merendam rumah warga, karena dampak dari jebolnya tanggul kali Citarum.
“Salah satunya Kp. Cangkring masih terendam sebagian rumah warga, kita langsung membagikan sembako kepada mereka yang membutuhkan, untuk ketinggian air masih mencapai 1 Meteran” Terangnya.
Masih kata Akp Sukarman, bukan hanya di Kp. Cangkring tapi di Kp. Cabang Dua Desa lenggah jaya juga masih ada rumah warga yang terendam banjir.
“Dampak dari kali tanggul Citarum yang jebol sekarang bsudah agak surut di sebagian wilayah Cabang Bungin, kami beserta jajaran terus lakukan monitoring di wilayah hukum Cabang Bungin agar tidak terjadinya hal hal yang tidak di inginkan.”Jelasnya.
Lanjutnya Kapolsek, Banjir tahun ini lebih besar di banding tahun tahun sebelumnya, karena dampak dari tanggul Citarum yang jebol.
Dirinya menyampaikan, sangat bersyukur dengan tidak adanya korban jiwa dengan bencana banjir yang terjadi di wilayah Kecamatan Cabang Bungin.
Kapolsek juga menghimbau kepada masyarakat, agar tetap mengutamakan keselamatan dan kesehatan juga tetap jaga kekompakan gotong royongnya, karena hasil dampak banjir banyaknya warga yang saling membutuhkan.
(red)