MIRIS KKS (KARTU KELUARGA SEJAHTERA) TAK KUNJUNG SELESAI
GJ ll Karawang – Sebanyak 21 Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sejak 2019 lalu belum terdistribusi hingga saat ini.
Desa Pacing Kecamatan Jati Sari, Baru baru ini di ketahui, pasalnya di temukan puluhan KKS (Kartu Keluarga Sejahtera ) di tempat sampah dan sampai saat ini yang tidak dapat disalurkan pada tahun 2019 lalu hingga kini diketahui hari Rabu (3/03/2021) belum ada penyelesaian.
Menurut ketua Ormas Barak indonesia di desa Pacing kecamatan Jati sari geram, karna warga yang tercantum nama nya tidak merasa menerima
dan kenapa kartu KKS nya malah terbuang ditempat sampah, Sebenarnya ada apa dengan ini semua.
Dan aneh nya dari nama yang di temukan bahkan sampai ada yang sudah meninggal dunia dan belum menerima KKS.
“Saya berharap Bupati Karawang (Cellica Nurrachadiana) sebagai bupati karawang mengusut kepada pihak terkait tentang masalah ini Ucap” Sulaeman.
Saat di konfirmasi ke warga bernama Dawi Amsari usia 80 tahun warga RT 01 RW 08 dirinya adalah tokoh dan belum pernah menerima KKS tersebut.
hal senada juga di keluhkan Salim kareo RT 02 RW 04 Desa Pacing, sebab selama ini tidak sampai ke tangan dirinya sangat meminta keadilan.
Padahal menurut warga ini adalah program pemerintah
Kartu Keluarga Sejahtera adalah kartu yang diterbitkan oleh pemerintah untuk keluarga miskin.
Sebelumnya Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) ini bernama Kartu Pelindung Sosial (KPS), Sebelumnya KPS bentuknya adalah tunai, sedangkan KKS sudah berbentuk nontunai.
KKS ini diterbitkan oleh beberapa bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), Jadi masyarakat bisa jadi memiliki KKS yang diterbitkan oleh salah satu bank berikut, Bank Mandiri, BNI, BRI, dan BTN.
Kartu Keluarga Sejahtera ini digunakan untuk menerima bantuan dari pemerintah, salah satunya adalah Bantuan Sosial Tunai (BST) sebesar 500 ribu rupiah. Tak hanya itu, ada banyak manfaat yang bisa diterima
Berikut, rangkuman daftar nama warga desa Pacing kecamatan jatisari yang tidak menerima Kartu Keluarga sejahtera antara lain :
- Dawi amsari
- Ali kasim
- Sarip
- Kasum
- Salim
- Sarya
- Cakrim
- Abid
- Samen
- Sana
- Opik
- Udas
- Somantri
- Awan
- Enta
- Wastam
- Karto
- Jarin
- Nyai jubaedah
- Asun
- Sarme
Menurut keterangan sulaeman “semoga awak media dapat membantu mengangkat laporan kejadian ini
karna ini adalah temuan tindakan yang luar biasa pembodohan pelayanan publik, karna kami
ormas Barak adalah bagian dari sosial control” Pungkas sulaeman.
(Wiro-red)