Belajar Tatap Muka Akan Segera Dibuka, Orang Tua Murid Menyambut Dengan Senang

Belajar Tatap Muka Akan Segera Dibuka, Orang Tua Murid Menyambut Dengan Senang

Guejabar.com || Kabupaten Bekasi – Pembelajaran tatap muka (PTM) di sejumlah sekolah di Cikarang Selatan Kabupaten Bekasi dimulai Senin (07/09/2021).

Sejumlah orang tua murid di Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi salah satu sekolah yang melaksanakan PTM, mengaku senang dengan pelaksanaan PTM, walaupun murid tidak belajar seperti biasanya sebelum adanya pandemi ini.

Orang Tua murid yang tidak mau disebutkan namanya merasa senang dengan diadakannya lagi belajar tatap muka.

“Senang sih anak saya bisa belajar tatap muka, waktu yang sangat ditunggu-tunggu dan anak saya juga merasa senang dan bahagia bisa bertemu teman-temannya disekolah, walaupun tidak semuanya masuk secara bersama-sama, karena harus bergiliran dan hanya 1 jam 30 menit proses belajar, dan hanya tiga kali pertemuan dalam seminggu” tuturnya.

Hal ini juga berdasarkan apa yang disampaikan Dinas Pendidikan untuk jenjang sekolah PAUD maksimal 33 persen, Kemudian, Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah lanjutan tingkat Pertama (SLTP) kapasitas belajarnya maksimal 50 persen, maksimal kegiatan belajarnya.

Camat Cikarang Selatan Drs. Agus Dahlan. MM, juga menyampaikan dalam Rapat Minggoan yang digelar pada 1 September 2021, “Hampir semua sekolah di Cikarang Selatan sudah siap. Dan Mengenai pemberlakukan kegiatan belajar sebagaimana disampaikan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi, berdasarkan hasil rapat dengan Forkopimda, kegiatan belajar akan mulai dilaksanakan pada tanggal 6 september 2021” tutur Agus, Rabu (2/9).

(Iswadi/red)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles