Imbas Kerumunan Waterboom, Kapolsek Cikarang Selatan Dicopot

Imbas Kerumunan Waterboom, Kapolsek Cikarang Selatan Dicopot

GUE JABAR || Kabupaten Bekasi – Polres Metro Bekasi gelar Konferensi Pers atas Pencopotan Kapolsek Cikarang Selatan Kompol Sukadi, Surat keputusan tertuang dalam surat telegram yang dikeluarkan Kapolda Metro Jaya dengan nomor KEP/14/I/2021 tertanggal 11 Januari 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Metro Jaya.

“Karena ada kerumunan itu, tetap akan diproses. Tapi secara internal ada kelalaian dari anggota, dalam hal ini kapolseknya, sehingga didemosi,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, Selasa (12/1/2021) dikutip dari Detikcom

Selanjutnya, Kompol Sukadi akan menjabat Kaurpenum Subbidpenmas Bidhumas Polda Metro Jaya. Jabatan Kapolsek Cikarang Selatan nantinya akan diisi oleh Kompol Sutrisno, yang sebelumnya menjabat Kaurpenum Subbidpenmas Bidhumas Polda Metro Jaya.

Yusri menambahkan, putusan demosi ini harus menjadi peringatan untuk semua kapolsek dan kapolres di wilayah hukum Polda Metro Jaya untuk tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dan mencegah terjadinya kerumunan selama masa pandemi virus Corona berlangsung.

Menurut Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra untuk penetapan tersangka atas kerumunan di Waterboom Lippo Cikarang saat ini masih dalam proses pemeriksaan .

“Sudah diperiksa 14 orang sebagai saksi atas kerumunan di Waterboom Lippo Cikarang”.Ungkap Kapolres Selasa (12/01/20)

Kerumunan dipicu karena tiket murah yang ditawarkan oleh pengelola wahana Wisata Air Waterboom Lippo Cikarang, sebelumnya Rp 95.000/orang dan pada sabtu-minggu 9 dan 10 Januari harga tiket menjadi Rp 10.000,/ orang.

Dengan murahnya tiket masuk memicu membeludaknya pengunjung wisata air Waterboom Lippo Cikarang & melanggar protokol kesehatan dimasa pandemi covid19. Disinyalir adanya Pelanggaran protokol kesehatan, Polsek Cikarang Selatan melakukan pembubaran pengunjung, sehari setelah pembubaran pengunjung dan Pemerintah bersama Gugus Covid melakukan penyegelan Waterboom Lippo Cikarang.

Sumber Detik

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles