Kini Giliran Kampung Tangguh Jaya Desa Bojongmangu Dinilai

GUE JABAR || Kabupaten Bekasi – Tim Penilai Kampung Tangguh Jaya hari ini mengunjungi Kampung Tangguh di Desa di RW 03 Bojongmangu, Kecamatan Bojongmangu, Kabupaten Bekasi, Kamis (21/1/2021).

Tim Penilai didampingi unsur Muspika Kecamatan Bojongmangu meninjau Posko KTJ di Puskesmas Pembantu Desa Bojongmangu, Kampung Cibeber RT 008 RW 03, dan Kampung Cibuluh RT 007 RW 03.

Kapolsek Cibarusah, AKP Sukarman, menjelaskan Tim Penilai terdiri atas Polres Metro Bekasi, Kodim 0509, dan Pemkab Bekasi.

“Jadi Tim ini menilai kampung tangguh melihat aspek secara keseluruhan. Ini untuk dicari yang terbaik dari tingkat kecamatan, dan nanti di tingkat kabupaten,” ucap dia kepada media.

“Tadi Ketua Kampung Tangguh Jaya memaparkan kepada Tim Penilai. Tim penilai juga turun langsung untuk melihat kondisinya seperti apa,” ucap dia.

Sementara itu Kasdim 0509 selaku Koordinator Tim Penilai Kampung Tangguh Jaya, Mayor Inf. Dasim, menjelaskan kegiatan berjalan lancar aman dan tertib. Menurut dia, semuanya cukup bagus.

“Kampung Tangguh adalah kampung yang bisa mengatasi permasalahan yang ada di kampungnya sendri di mana kita dalam kaitan ini bisa jadi kampung yang sehat, aman, dan kondusif, kemudian tingkat kesejahteraan dapat mengatasi kesulitan,” kata dia.

Lanjutnya, tidak hanya hari ini saja tim menilai karena akan meninjau lebih lanjut.

“Setelah kita kunjungi kita harap kegiatan mereka tetap berlanjut konsisten sehingga kalau bisa lebih baik dibandingkan hari ini,” demikian dia.

Pejabat yang hadir antara lain Kabid Bapenda Bidang Sosbud Ihsan, Wakasat Binas AKP Akhmadi, Camat Bojongmangu Agung Suganda, dan lainnya.

(A.riri)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles