Anggota DPRD F-Perindo Budiono Memonitoring Pelaksanaan Vaksinasi di Gerai Vaksinasi Merdeka Berani
Guejabar || Kabupaten Bekasi-Anggota DPRD Kabupaten Bekasi F-Perindo Bodiono monitoring acara Gerai vaksin Presisi Merdeka Berani bertempat dihalaman rumahnya di Desa Sukarahayu, Kecamatan Tambelang, Kabupateb Bekasi, Vaksinasi ini sebagai salah satu langkah penanggulangan Covid-19 diwilayah Polsek Tambelang, Selasa ( 10/08/2021).
Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Budiono, didampingi Waka Polsek Tambelang Iptu Gianto, Bhabinkamtibmas Desa Sukarahayu, Babinsa Desa Sukarahayu, Pol PP Kecamatan Tambelang, Kapus Tambelang H.Nosan, dan relawan gugus tugas Covid-19 Desa Sukarahayu, saat ditemui disela-sela monitoring memberikan apresiasi karena pelaksanaan vaksinasi tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.
Vaksinasi kali ini diperuntukan untuk masyarakat Desa Sukarahayu yang berada di wilayah hukum Polsek Tambelang Polres Metro Bekasi, Sesuai data, sebanyak 119 orang yang ikuti vaksinasi dosis pertama dan kedua.
Budiono sangat antusias vaksinasi kali ini, Oleh sebab itu saya mengingatkan agar warga masyarakat Desa Sukarahayu yang hadir tetap disiplin antri dan patuh protokol kesehatan,”ucap Budiono
Lanjut Budiono “mulai hari ini Grai vaksin Presisi Merdeka Berani di bantu oleh Polsek Tambelang dan tenaga kesehatan Puskesmas Tambelang, kami senang warga masyarakat yang hadir ini luar biasa. Sesuai dengan pantauan mereka menerapkan prokes, Jangan sampai dengan banyaknya yang hadir ini prokes dilanggar, jadi kita tetap lakukan himbauan kepada masyarakat,”ujarnya Budiono
Sementara itu, salah satu warga Desa Sukarahayu mengaku sangat senang usai mengikuti vaksinasi ini, dan tidak mengalami keluhan apapun usai vaksin. Ia juga terus menerapkan protokol kesehatan dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Menurutnya vaksinasi covid-19 penting karena mampu meningkatkan dan menambah kekebalan tubuh.
“Biasa aja perasaannya, sehat-sehat aja ngga kenapa-napa. Ini masih vaksin pertama dan kedua, Alhamdulillah senang, sehat sehat saja.” Ujar warga Desa Sukarahayu.
(Misnan)