Warga Desa Karang Raharja Mendapatkan Sertifikat Tanah Gratis Melalui Program PTSL

Warga Desa Karang Raharja Mendapatkan Sertifikat Tanah Gratis Melalui Program PTSL

GUE JABAR | Kabupaten Bekasi – Program PTSL yang diselenggarakan oleh pemerintah pusat kini sudah dinikmati oleh warga Desa Karang Raharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.

Sertifikat tanah gratis ini diterima oleh warga Desa Karang Raharja, yang diberikan langsung oleh petugas dari BPN kepada warga di Aula Desa Karang Raharja, Kamis (27/05/2021).

Pembagian sertifikat melalui program PTSL secara gratis di Desa Karang Raharja ini disasksikan langsung oleh kepala desa Karang Raharja Bpk Suhendra (Bang Jay) dan memberikan langsung secara simbolis kepada warga.

Dengan jumlah total 250 sertifikat diberikan kepada warga yang sudah terdata dan diajukan kepada BPN dan itu hanya baru 149 sertifikat yang dibagikan pada hari ini Kamis (27/01/2022), sisanya sejumlah 101 akan diberikan pada hari berikutnya Jumat, (28/01/2022) menurut keterangan yang dihimpun dari kepala Desa Karang Raharja.

“Ini baru setengahnya karena kami mengajukan sebanyak 250 dan saya berharap dari program ini masyarakat bisa sangat terbantu karena tidak dipungut biaya (gratis) hanya dimintai untuk pengurusan administrasi saja sesuai dengan kesepakatan 3 (Tiga) menteri,” Ucap Kades.

Salah seorang warga Brian Shakti merasa sangat senang dan bahagia bisa mendapatkan sertifikat secara gratis dan sangat merasa terbantu dengan adanya program PTSL tersebut.

”Alhamdulillah saya sangat merasa terbantu dengan adanya program PTSL ini, dan sangat berterima kasih kepada seluruh pihak terkait,” Ucap Brian.

Brian juga menjelaskan bahwa program PTSL ini dirinya hanya mengeluarkan biaya sebesar Rp.150.000,- (Seratus Lima Puluh Ribu Rupiah) untuk biaya administrasi kepengurusan sesuai dengan ketetapan 3 (Tiga) Menteri.

”Untuk biaya kepengurusan sendiri saya hanya mengeluarkan uang untuk biaya administrasi saja sesuai dengan ketetapan 3 (Menteri),” Pungkasnya.

Dengan pembagian sertifikat gratis tersebut pun berjalan aman dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

(Dayat/Redaksi)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles