Parsahutaon Dos Roha Se-Perum Grand Cikarang City Rayakan Natal 2022 Dengan Meriah

Parsahutaon Dos Roha Se-Perum Grand Cikarang City Rayakan Natal 2022 Dengan Meriah

GUE JABAR | KABUPATEN BEKASI – Perayaan Natal Parsahutaon DOS ROHA Se-Perumahan Grand Cikarang City yang dilaksanakan di Gedung Graha Surya Pengharapan, Jl Dr. Satrio, Desa Simpangan, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi. Jumat (16/12/2022) berlangsung meriah. Ibadah dimulai sekitar pukul 17.00 Wib, diawali dengan barisan prosesi memasuki Ruangan Gedung.

Tema yang diusung pada Natal kali ini yaitu “MULAI HARI INI AKU AKAN MEMBERI BERKAT” (Hagai 2 : 20b) dengan Subtema “Dengan Perayaan Natal ini, kita pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat sehingga kita menjadi berkat bagi sesama”.

Ibadah yang berlangsung khidmat dan penuh sukacita ini disertai dengan penyampaian Firman Tuhan oleh Pdt. Dr. Rio Sihombing. Dalam khotbahnya beliau menyampaikan makna Natal pada tahun ini yang harus kita miliki adalah semangat yang besar, karena petunjuk Tuhan kepada kita agar selalu siap-siap menghadapi situasi masa kini dan tekad yang kuat untuk selalu pemenang di setiap perkara.

Perayaan Natal Parsahutaon DOS ROHA, harus memahami, bahwa Allah kita mau turun ke dunia mengambil rupa dan menjadi manusia yang hina, lahir dan Dia rela mati untuk menebus dosa kita dan Dia bangkit kembali naik kesorga untuk mempersiapkan tempat bagi semua orang yang percaya kepadaNya. Ujarnya

Melalui perayaan Natal ini, Tuhan berjanji khususnya kepada kita, bahwa Dia dalam firmanNya tertulis sesuai dengan tema Natal “Mulai Hari Ini, Aku Akan Memberi Berkat”, yang berarti Tuhan Yesus Kristus kita yang hidup berkata kepada semua anggota kumpulan, mulai hari ini Tuhan Akan Memberi Berkat kepada semua anggota punguan, yang disambut applaus oleh semua yang hadir di Gedung. Aminnn……

Sementara itu Ketua Panitia Perayaan Natal, H. Manurung, yang juga menjabat sebagai Ketua Sektor IV dalam sambutannya mengucapkan “Selamat Hari Natal 2022” dan dirinya sangat berterimakasih kepada semua pengurus baik itu pengurus sektor maupun pengurus Parsadaan juga semua anggota parsadaan dan juga kepada para undangan yang sudah hadir dan meluangkan waktunya hadir pada malam perayaan Natal ini, hingga acara ini bisa berjalan dengan baik.

“Kami sangat bersukacita dan berterimakasih kepada semua yang telah hadir di gedung ini, mohon ma’af apabila ada kekurangan kami dalam menyambut, menyajikan juga mempersiapkan untuk perayaan Natal ini dan Selamat Natal 2022 dan Selamat Menyambut Tahun Baru 2023 untuk kita semua” ujar Manurung.

Harapan kedepannya, kita berkaca dari Acara Perayaan Natal hari ini, semoga kedepan kita dapat merayakan yang lebih meriah lagi bahkan lebih baik dari sekarang, karena ini adalah masih perayaan perdana di Parsadaan, tentu disana-sini banyak kekurangan, biarlah menjadi evaluasi untuk kita jadikan perbaikan kedepannya. Ucap Manurung.

Ditempat yang sama, Ketua Umum Parsadaan Parsahutaon DOS ROHA Se-Perum GCC, Ir. Ruben Silitonga, dalam sambutannya mengatakan terimakasih kepada semua pengurus panitia Natal, yang telah bekerja keras juga telah mengerahkan semua akal dan pikirannya juga memberikan materi dengan maksud agar pelaksanaan Perayaan Natal bisa berjalan dengan baik.

“Untuk semua Anggota Punguan mulai dari anak-anak, remaja juga para orang tua kiranya agar selalu terus-menerus meningkatkan kerjasama dan sinergisitas dalam meningkatkan kekompakan yang pada akhir-akhir ini sudah semakin berkurang, akibat dari pandemi Covid-19 yang kurang lebih 3 tahun melanda Negara kita, mengakibatkan sesama kita kurang berinteraksi dan juga menghambat acara-acara pertemuan kumpulan,”.

“Namun berkat adanya kebersamaan juga saling menguatkan diantara kita dan sudah barang tentu karena Penyertaan Tuhan selalu Bersama Kita, juga kita tidak mau terlena dengan pandemi tersebut, dan akhirnya kita bisa bersama-sama melalui nya dengan baik, walaupun rintangan itu nyata di hadapan kita,”.

“Melalui perayaan Natal ini mari kita tingkatkan kekompakan, kedamaian serta mendukung penuh program-program Kumpulan yang sedang berjalan maupun yang akan kita lakukan ke depan. Sebagai manusia tentu kita memiliki kekurangan dan keterbatasan, namun kita akan terus berusaha untuk lebih baik,” ungkapnya.

Di akhir sambutannya, Pengurus Parsadaan mengucapkan selamat Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, kiranya semangat Natal dan Tahun Baru dapat semakin mempererat jalinan Kasih dan menumbuhkan kepedulian kita terhadap sesama serta mendorong terciptanya kerukunan untuk membangun Kumpulan ke arah yang lebih baik.

Dianya juga menekankan, “sesudah pulang dari gedung ini, kiranya semua anggota agar menjadi “Berkat Terhadap Sesama”, sesuai dengan Tema Natal kita”. Dan melalui acara Natal hari ini, kami semua Pengurus Parsadaan tidak lupa meminta ma’af kepada semua anggota, karena pelayanan kami semua pengurus yang kurang maksimal dan banyak yang kurang berkenan kepada kita semua juga tidak bisa menyenangkan hati dan keinginan kita semua. Kiranya Tuhan yang dapat menyempurnakan itu semua,” Tutupnya

(Elon Sidauruk)
Editor : Jerry

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles