Danramil 02 Tarumajaya Hadiri Rapat Musrenbang Tingkat Kecamatan Tarumajaya

Danramil 02 Tarumajaya Hadiri Rapat Musrenbang Tingkat Kecamatan Tarumajaya

GJ || Kab.Bekasi – Kecamatan Tarumajaya laksanakan Musrembang tingkat kecamatan untuk merencanakan pembangunan di seluruh wilayah Kecamatan Tarumajaya. Rabu 10/02/2021

Musrembang yang dilaksanakan di gedung Gor Kecamatan Tarumajaya ini dihadiri Camat Tarumajaya, Danramil 02 Tarumajaya, Kapolsek Tarumajaya, Seluruh Kepala Desa Kecamatan Tarumajaya , Kapuskesmas Kecamatan, Kapuskesmas Setia Mulya, Seluruh Kepsek Tarumajaya, Kepala KUA Tarumajaya, Tomas dan kadus se Tarumajaya.

Dalam acaranya Musrenbang kecamatan ini juga dengan mendengarkan sambutan Bupati Bekasi melalui zoom metting atau virtual dan juga mendengarkan pemaparan usulan musrembang kecamatan masing – masing Kecamatan se Kabupaten Bekasi.

Dalam usulan nya Camat Tarumajaya mengusulkan perbaikan sarana dan prasarana baik olah raga maupun pendidikan salah satu contoh pembuatan stadion mini milik kecamatan dan renovasi gedung yang akan di jadikan perpustakaan.

Dalam hal ini Danramil 02 Tarumajaya Kapten Inf Dicson Abislom mengatakan siap untuk bersinergi dalam setiap kegiatan dan akan bersama muspika untuk kontroling wilayah dan juga pembangunan yang ada di Kecamatan Tarumajaya.

Dalam hal ini juga Danramil siap bersinergi terutama dibidang keamanan karena wilayah Tarumajaya ini adalah wilayah yang berbatasan langsung dengan wilayah DKI Jakarta dan juga salah satu jalan alternatif untuk ke Jakarta Utara khususnya.

“Koramil 02 Tarumajaya selalu siap bersinergi dengan Muspika dalam hal apapun terlebih dalam masalah keamanan dan juga pembangunan diwilayah Kecamatan Tarumajaya,” Pungkasnya.

(Redaksi)

Related Articles

Stay Connected

20,826FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles